Dibandingkan yang melahirkan bayi tunggal, ibu bayi kembar memiliki waktu hidup dan masa reproduksi lebih panjang, butuh waktu lebih singkat untuk pulih pasca melahirkan, serta memiliki anak lebih banyak.
Penelitian ini termuat dalam prosiding Royal Society B, Selasa (10/5). Hasil itu didasarkan atas penelitian terhadap 58.786 perempuan di Utah, Amerika Serikat. Sebanyak 4.603 orang pernah melahirkan bayi kembar minimal satu kali. Data ibu melahirkan diperoleh antara tahun 1807 dan 1899 sehingga kondisi saat ini kemungkinan bisa berbeda. Sebelum 1870, ibu dengan bayi kembar memiliki jumlah anak 1,9 lebih banyak dibandingkan ibu yang tidak melahirkan bayi kembar. Jumlah ini meningkat sesudah 1870, yakni ibu bayi kembar punya anak 2,3 kali lebih banyak dibandingkan ibu yang tak pernah melahirkan bayi kembar.
sumber
sumber
0 komentar:
Posting Komentar